Bukan Untuk Narsis atau Membuat Sensasi, Remaja Ini Mainan FB Untuk Jualan Peyek Keliling

11.13.00
BlogDetik86 - Jejaring sosial? Yap, kata-kata ini memang mendadak populer di sekitar kita sejak awal tahun 2000-an. Sejak, itu jejaring sosial diwakili oleh dunia blogging, Myspace hingga Friendster. Sampai pada akhirnya, Facebook pun hadir di tahun 2004 kuasai netizen di seluruh dunia hingga saat ini.
Berbicara soal jejaring sosial, khususnya Facebook kamu pasti sudah pada tahu fungsinya kan? Selain difungsikan untuk menambah teman dari berbagai dunia. Lama kelamaan, fungsi jejaring sosial itu pun dimanfaatkan untuk media promo berbagai macam bisnis dan jual beli.
Tak banyak juga sih yang benar-benar memanfaatkan Facebook untuk bisnis atau pun berdagang. Sebab, kebanyakan masih menggunakan jejaring itu untuk keperluan pribadi saja. Apalagi bagi remaja, Facebook seperti lahan dan wadah untuk aktifitas narsis, selfie atau adu status galau.
Beginilah, aktifitas posting Fersya di FB setiap harinya ©Facebook
Beginilah, aktifitas posting Fersya di FB setiap harinya ©Facebook
Namun, sepertinya hal itu tidak berlaku bagi sosok muda yang dikenal sebagai Ferdi Jackmania. Ya, nama akun itulah yang dikenal para pelanggannya di Facebook. Akan tetapi, siapa sangka kalau pemilik akun itu adalah pelajar cowok yang saat ini masih duduk di bangku sekolah menengah asal Probolinggo.
Sosok pemuda yang dikenal sebagai cowok remaja yang lugu dan jujur ini bernama asli Fersya Solehudin. Pelajar SMKN 1 Probolinggo ini anehnya tidak punya kegemaran seperti remaja lainnya. Seperti bermain atau nongkrong di luar jam sekolah, sebab di luar itu ia hanya mau memanfaatkan waktunya untuk belajar dan berjualan membantu keluarga yang dilakoninya sejak masih SMP.
Inilah jawaban Fersya ketika ditanya oleh pelanggannya, benar-benar lugu ©Facebook
Inilah jawaban Fersya ketika ditanya oleh pelanggannya, benar-benar lugu ©Facebook
Lalu, apa fungsi Facebook baginya? Jawabannya adalah hanya untuk mempromosikan dagangannya sehari-hari yang berupa makanan tradisional seperti peyek, lemed, bothok, sate ayam, usus, ampela dan lauk pauk lainnya. Berbekal sepeda yang ia kayuh setiap sore, ia berkeliling dengan rute Wiroborang, kota, Brak, Asabri hingga Muneng di Probolinggo mulai pukul 15.00 sampai 17.00 Wib.
Pose dengan pelanggan dan dagangan untuk ditampilkan di akun pribadinya, itulah kegiatan narsis Fersya ©Facebook
Pose dengan pelanggan dan dagangan untuk ditampilkan di akun pribadinya, itulah kegiatan narsis Fersya ©Facebook
Tak jarang, semua pelanggannya pun di sekitar perkantoran dan perumahan sudah menunggu kedatangan dirinya. Hingga tak perlu lama, lauk pauk buatan ibunya itu pun ludes. Jangan harap, ia akan membuka akun Facebooknya saat berjualan. Karena, ia baru bisa online di warnet selepas berjualan.
Sosok sederhana ini dan tampil apa adanya ini sungguh sangat ulet dalam berdagang. Hampir setiap hari ia memposting info soal rute dan lokasi mangkalnya. Wah, semoga dagangannya semakin laris ya. Bagaimana pendapatmu dengan sosok Fersya atau Ferdi Jackmania ini? kapanlagi.com

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »