BlogDetik86 - Tampaknya sekarang sekarang ini muncul opini publik yang mengatakan kalau ingin melancarkan segala urusan yang berbau birokrasi pemerintahan harus menggunakan pelicin uang. Baru baru ini Elanto mengungkap pungli yang terjadi di Yogyakarta. Dan sekarang seseorang merekam pernyataan seorang oknum di sebuah kecamatan di Sulawesi yang jelas jelas mengatakan kalau untuk mendapatkan tanda tangan harus meninggalkan berkas dan uang.
Video ini diambil secara diam diam ketika seseorang ingin mengurus IMB (Izin Mendirikan Bangunan), namun bukannya dipermudah pengajuan izin ini dipersulit. Seorang oknum memberikan sebuah solusi supaya pengajuan IMB ini bisa dipermudah dan mendapatkan tanda tangan Camat setempat adalah dengan memberikan sejumlah uang.
Bahkan oknum itu dengan jelas mengatakan kalau Camat tidak akan memberikan tanda tangan tanpa uang, dan ini sudah menjadi kebiasaan disana. Wah!
Source : https://www.youtube.com/watch?v=Fz9mGDIOZnM&feature=youtu.be
Hanya satu kata yang terlontar dari video ini.. Miris! memanfaatkan jabatan untuk kepentingan mereka pribadi. Padahal jabatan mereka tidaklah abadi, kesannya mereka hanya memanfaatkan jabatan hanya untuk kepentingan pribadi saja. Semoga kejadian ini tidak terulang lagi, karena akan menodai kepercayaan masyarakat kepada mereka mereka ini. Toh uang kan tidak dibawa mati. Bagaimana menurutmu?
EmoticonEmoticon