Wow!!! Jokowi: 2017, Kemudahan Berusaha di Indonesia Lampaui Vietnam

15.12.00

BlogDetik86 – Presiden Joko Widodo (Jokowi) optimistis, pada tahun depan Indonesia dapat melampaui Vietnam dalam menciptakan izin berusaha.
Berdasarkan survei Bank Dunia tentang Kemudahan Berusaha (Ease of Doing Business/EODB), Indonesia berada di peringkat ke-109. Sedangkan Singapura menempati posisi teratas, Malaysia (18), Thailand (49), Brunei Darussalam (84), Vietnam (90), dan Filipina (103).
“Disurvei atau tidak, kita harus melakukan perubahan total. Saya yakin kita bisa melampaui Vietnam. Kita punya daya saing yang baik,” kata Presiden Jokowi pada peluncuran Paket Kebijakan Ekonomi XII di Istana Negara, Jakarta, Kamis (28/4).
Presiden Jokowi secara khusus mengundang wartawan ekonomi untuk menjelaskan tentang latar belakang dan tujuan pemerintah menggulirkan paket deregulasi yang disasarkan untuk mempermudah arus masuk investasi dan meningkatkan daya saing Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
“Berbagai peraturan daerah yang menghambat harus dipangkas. Saya targetkan pada bulan Juli sebanyak 3.000 perda akan dihapus. Akses UMKM ke permodalan harus dibuka lebar,” kata Presiden Jokowi.
Hadir pula, Menko Perekonomian Darmin Nasution, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Franky Sibarani, Kepala Staf Presiden (KSP) Teten Masduki, dan Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Johan Budi.
Presiden Jokowi mengatakan, saat ini banyak negara melakukan berbagai perbaikan agar dapat menarik arus masuk investasi. Ketika bertemu Perdana Menteri Inggris David Cameron, pada 19 April lalu, Presiden Jokowi mengaku mendapat penjelasan tentang langkah-langkah konkret yang dilakukan negara itu untuk menarik investasi. “Kita harus ingat, investor bukan hanya asing, pengusaha warung juga bisa kita kategorikan sebagai investor,” katanya.
Menurut Presiden Jokowi, pada Paket Kebijakan Ekonomi XII terdapat banyak perubahan mendasar.
“Tekad kita adalah menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang mandiri dan berdaya saing yang baik,” katanya.Beritasatu.com
baca juga :

5 kali pemeriksaan KPK, M taufik mau merespon wartawan

Inilah Pandangan bijak NU terhadap pemimpin non muslim

Presiden Kritik Proses Mengurus STNK yang Tidak Efisien

Ust Yusuf Mansur bertemu dengan Yusril titip nasib!!!

Breaking News!!!Innalillah, Mantan Imam Besar Masjid Istiqlal, Ali Mustafa Ya'qub Wafat

Gagal Lantik Pimpinan Komisi VIII,Legitimasi Politik Fahri Hamzah Tergerus


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »